Festival Seni Nasional

FLS2N (Festifal dan Lomba Seni Siswa Nasional) Kecamatan Salaman terlaksana tepatnya hari Rabu 20 Pebruari 2013 bertempat di dua tempat yaitu aula Dwija dan UPT Disdikpora Kecamatan Salaman.  Agenda yang bertema Raih Prestasi, Junjung tinggi budi pekerti ini secara umum berlangsung cukup tertib dan lancar.

Dalam agenda ini SDN Salaman 1 mengirimkan semua mata lomba yang digelar. Namun demikian dari 9 mata lomba yang ditampilkan SDN Salaman 1 hanya memperoleh satu kejuaraan saja yantu dibidang Menyanyi tunggal. Sementara beberapa bidang lainnya hanya mampu memperoreh juara harapan.

FLS2N tahun ini mengagendakan 9 macam mata lomba yang diikuti hampir seluruh sekolah dasar negeri maupun swasta. Kesembilan bidang lomba tersebut antara lain, menyanyi tunggal, pidato, cerita bergambar, seni tari daerah, seni anyaman, seni lukis, cipta puisi, mambatik, dan pantomin. Semoga ini menjadi motivasi tersendiri bagi peserta didik. Selamat untuk semuanya!

 Nistina Nur Afifah (membatik)

Dwi Anggita Sari (melukis)

Fatan Wahyu Kardia (pantomin)

Evana Devi Ekasaputra (anyaman bambu)

Amadila Andra D.L., Fitria Ramadani, M.Haldan (menari daerah)


1 komentar: